AY MISSU JENANG ATING (Ayo Makan Isi Piringku,
Minum Susu, Berjemur, dan Berenang, untuk Atasi Stunting) merupakan inovasi
Puskesmas Ciapus yang diluncurkan pada bulan Februari 2020 yang bertujuan untuk
menangulangi masalah stunting di wilayah Puskesmas
Ciapus dengan sasaran anak yang mengalami stunting. Pemantauan dilakukan oleh
pihak kader dengar mengukur perkembangan berat badan dan tinggimbadan anak
setiap 2 (dua) minggu sekali. Kader dapat berkoordinasi dan melaporkan hasil
pantauan dengan pihak puskesmas melalui whatssapp group yang telah dibuat. oleh
pihak puskesmas.